Cara Allah Menghukum Orang-Orang Zhalim 🍀
Salah satu di antara dosa yang Allah segerakan hukuman bagi pelakunya adalah kezaliman. Allah SWT berfirman:
سَنَسْتَدْرِجُهُمْ مِنْ حَيْثُ لَا يَعْلَمُونَ وَأُمْلِي لَهُمْ إِنَّ كَيْدِي مَتِينٌ
Artinya, “Kami akan menarik mereka dengan berangaur-angsur (ke arah kebinasaan), dengan cara yang tidak mereka ketahui (182) Dan Aku memberi tangguh kepada mereka. Sesungguhnya rencana-Ku amat teguh.” (QS Al-A’raf : 183-183)
Imam Hafidz Ibnu Rajab Al-Hanbali berkata:
الغالب أن الظالم تعجل له العقوبة في الدنيا وإن أمهل فإن الله يملي له حتى إذا أخذه لم يفلته
Artinya, “Yang sering terjadi adalah pelaku kezaliman akan disegerakan hukumannya di dunia meskipun Allah memberinya tenggat waktu. Karena Allah memberinya kelonggaran sehingga ketika Allah menghukumnya dia tidak akan selemat (dari hukuman Allah).”
#PosterIslami
#GSAU